Welcome and Enjoy

Jangan pernah sakiti sahabatmu, karena sahabat adalah cara Tuhan menunjukkan bahwa Dia tak ingin kamu sendirian jalani hidup....

Selasa, 24 April 2012

FT: FC Barcelona VS Chelsea FC

Babak I
Secara mengejutkan, dan diluar dugaan, Chelsea mampu lolos dari lubang jarum dengan penuh dramatis.. Hanya dengan modal kemenangan 1-0 di leg pertama, Chelsea harus siap untuk menlakoni first leg di Camp Nou Stadium.
Pertandingan berjalan tidak berimbang, tim tuan rumah sangat mendominasi jalannya pertandingan dan terus menggempur  Frank Lampard cs. Aroma kemenangan mulai dirasakan para Barcelonitas di seluruh penjuru dunia dengan hadirnya goal dari Segio Bosquets. La Blaugrana kian gencar dan semakin percaya diri setelah gol pertama, al hasil, hanya membutuhkan waktu 5menin untuk mencetak gol kedua melalui kaki Andres Iniesta yang meneruskan umpan manis sang bintang, Lionel Messi.
Kembali terulang lah kesalahan Barca, yakni pada injury time babak pertama, Chelsea berhasil mencuri goal tandang melalui sontekan yang sangat tenang dari Ramires yang meneruskan umpan cantik Frank Lampard. Kedudukan 2:1 bertahan hinggan jeda babak pertama.

Babak II
baru memasuki menit ke-50 Barcelona kembali diuntungan dengan mendapat tendangan penalty. sayang, sang eksekuter si Mega Bintang Lionel Messi gagal melaksanakan tugasnya dengan baik. Bola membentur mistar dan terpental jauh dari kotak penalty. Tidak sampai disitu, Messi kembali berusaha menceploskan bola, namun sayang usahanya masih digagalkan oleh mistar gawang Petr Cech. Belanjut, Goal dari Alexis Sanchez pun dianulir oleh wasit karena sebelumnya Dani Alves terjebak dalam posisi ofside. Barca memang sepertinya kurang beruntung, Keunggulan 2-1 dengan agregate 2-2 tidak bisa dipertahankan lagi, Rekor buruk terhadap Chelsea masih terus berlanjut.. Keasikan menyerang Barcca harus rela kebobolan melalui serangan balik Fernando Tores.  Pada menit menit akhir, Fernando Tores yang masuk menggantikan Drogba menceploskan bola kegawang Vic Valdes dengan sangat mudah, score pun berubah menjadi 2-2 dan agregate untuk Chelsea 2-3. Dengan hasil ini anak asuh Roberto Di Matteo berhak menggenggam satu tiket Final di Alianz Arena..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar